KRISNA
KRISNA adalah tokoh yang dikenal sebagai seorang pemimpin yang bijaksana, ahli strategi perang, dan penasihat para Pandawa. Dalam Mahabharata, Krisna memainkan peran kunci sebagai penasihat utama para Pandawa dalam perang Bharatayudha. Krisna dikenal karena kebijaksanaan, kecerdasan, keberanian, dan kemampuannya dalam diplomasi.
INOVASI KRISNA (Kembangkan Sumber Daya Manusia yang Kreatif, Cerdas, Santun, dan Berdaya Guna) merupakan upaya untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang memiliki keunggulan komperatif, melalui pembinaan budi pekerti dan pelatihan keterampilan yang mendorong kecerdasan dan kreatifitas yang berguna dalam bersaing di pasar kerja maupun usaha mandiri. Pembinaan bertujuan untuk memberikan wawasan kepada guru dan siswa bahwa menjadi sumber daya manusia yang kreatif, cerdas, santun, dan berdaya guna adalah modal dasar untuk mewujudkan SDM yang unggul dan berdaya saing. Tumbuhnya pola pikir dan wawasan guru dan siswa tentang SDM yang unggul menciptakan kesadaran yang akan mendorong partisipasi aktif guru, siswa, dan masyarakat secara mandiri atau berkelompok untuk mewujudkan SDM yang kreatif, cerdas, santun, dan berbudi pekerti luhur. Menjadi SDM yang unggul dan berbudi pekerti luhur sebagai gaya hidup (life style) dalam upaya meningkatkan kualitas hidup (quality of life).